Beauty,  Lifestyle,  product review

Cegah Gejala Penuaan Dini Pada Wajah dengan Facial Micro Vit C di JT Clinic

Penuaan dini memang tidak bisa dihindari jika faktor penyebabnya adalah usia ya. Namun, ternyata banyak loh diantara kita yang masih muda tetapi sudah muncul gejala penuaan dini pada wajahnya. Sinar UV ternyata menjadi faktor penyumbang pertama sebagai penyebab munculnya gejala penuaan dini pada wajah. Disusul berikutnya oleh gaya hidup kurang sehat seperti asupan makanan, sering berjemur dibawah matahari tanpa memakai pelindung dan malas merawat wajah.

anti aging, penuaan dini, jt clinics, dr. juni tjahyati, cabang jt clinics, jt clinics otista, jt clinic harapan indah, facial untuk jerawat, peeling rejuv, harga perawatan di jt clinics, promo jt clinics, facial penuaan dini, serum penuaan dini

 

GEJALA PENUAAN DINI

Kali ini saya mau sharing tanda-tanda penuaan dini yang disampaikan oleh dr. Juni Tjahyati sebagai owner dari salah satu klinik kecantikan ternama di Jakarta. Berikut ini adalah gejala penuaan dini yang muncul pada tubuh dan jaringan kulit yang mudah dikenali, diantaranya:

  1. Berkurangnya daya ingat.
  2. Kulit menjadi lebih kering seperti tekstur kulitnya terlihat jelas.
  3. Muncul kerutan di sekitar area mata. Saat masih muda kerutan wajah akan terlihat saat tersenyum namun beranjak bertambahnya usia kerutan mata akan nampak jelas.
  4. Kerutan dahi. Cobalah untuk mengangkat alis dan lihatlah kerutan pada dahi yang muncul.
  5. Flek Hitam akibat paparan sinar matahari.
  6. Kerontokan pada rambut. Coba deh sisir rambut kita dengan jari tangan. Lihat ada berapa jumlah rambut yang rontok dan nyangkut pada jari. Jika jumlahnya 3 helai maka masih normal namun jika lebih dari itu sudah menunjukan adanya gejala penuaan dini.
  7. Bertambahnya lemak pada tubuh. Seperti otot pipi yang masih kencang saat muda, dan teksturnya menjadi lembek dan turun. Berlaku juga pada lemak dibagian tubuh lainnya.
  8. Organ intim yang kering.
  9. Tidak bisa nahan buang air kecil (beser).

Informasi tersebut saya dapatkan ketika berkunjung ke JT Clinics miliknya untuk melakukan treatment facial dan peeling rejuv. Anyway, sekarang JT Clinics hadir juga di Harapan Indah ya jadi gak perlu datang ke kantor pusat yang antrinya super padat. Seneng banget karena baru kali ini bisa bener-bener konsultasi soal permasalahan kulit wajah saya secara blak-blakan.

anti aging, penuaan dini, jt clinics, dr. juni tjahyati, cabang jt clinics, jt clinics otista, jt clinic harapan indah, facial untuk jerawat, peeling rejuv, harga perawatan di jt clinics, promo jt clinics, facial penuaan dini, serum penuaan dini

Selain dr. Juni saya pun didampingi oleh dr. Irna untuk memilih perawatan wajah apa yang tepat dengan kondisi kulit saya yang oily dan sensitif. Dengan saran dokter saya pun melakukan treatment Facial Micro Vit C dan Peeling Rejuv untuk mengatasi gejala penuaan dini yang sudah mulai terlihat.

Saya melakukan konsultasi terlebih dahulu untuk mendapat treatment yang sesuai. Setelah dipanggil sesuai dengan nomor antrian. Saya langsung menuju ruang tindakan yang berada di lantai dua bersama terapis. Sebelum dimulai tentu saja wajah dibersihkan terlebih dahulu dari Makeup dan kotoran yang menempel. Dan inilah step by step Facial Micro Vit C di JT Clinics.

Baca juga : Makeup Remover I Currently Love, Garnier Micellar Oil Water

FACIAL MICRO VIT C BANTU CEGAH MUNCULNYA PENUAAN DINI

Pertama, wajah dioleskan serum Vitamin C. Dengan alat khusus yaitu proses Galvanic membantu proses penyerapannya hingga kering kedalam lapisan kulit wajah. Alatnya terdiri dari dua lines ya, satu yang berbentuk stick digengam tangan kita dan yang roll on digosok pada wajah. Rasanya lumayan cekit-cekit di wajah dan tangan tapi tidak menimbulkan sakit yang menyiksa.

anti aging, penuaan dini, jt clinics, dr. juni tjahyati, cabang jt clinics, jt clinics otista, jt clinic harapan indah, facial untuk jerawat, peeling rejuv, harga perawatan di jt clinics, promo jt clinics, facial penuaan dini, serum penuaan dini
Kedua, proses mikrodermabrasi yaitu mengangkat kotoran yang menyumbat pori-pori dan sel kulit mati yang menumpuk. Cara kerja alatnya seperti Vacum Cleaner ya dear. Dia menghisap dengan daya tertentu yang bisa disesuaikan dengan kondisi kulit wajah. Meski permukaan alatnya kasar tapi enak banget loh, kerasa banget wajahnya sedang dibersihkan.

Ketiga, masih sama dengan proses yang kedua yaitu mikrodermabrasi. Namun menggunakan alat yang lebih halus permukaannya. Kotoran dan sel kulit yang masih menempel dibersihkan kembali serta fungsi lain dari alat ini yakni memperhalus tekstur wajah. Bruntusan kecil ikut minggat disedot pakai alat ini. Step ketiga ini lebih kalem and you know what? Pas kulit wajah diraba itu rasanya halus banget.

anti aging, penuaan dini, jt clinics, dr. juni tjahyati, cabang jt clinics, jt clinics otista, jt clinic harapan indah, facial untuk jerawat, peeling rejuv, harga perawatan di jt clinics, promo jt clinics, facial penuaan dini, serum penuaan dini
Keempat, CHP yaitu mengoleskan cairan peeling yg berguna utk mengangkat sel mati juga pengambilan komedo membandel dan jerawat menggunakan alat facial manual. Nah, step ini tergantung kelihaian terapisnya ya. Kalau yang rajin, dia akan sangat detail mengangkat komedo pada wajah.

Kelima, penguapan wajah namun sebelumnya wajah diolesi cairan untuk mengurangi perih. wajah kembali dibersihkan dengan sponge kemudian langsung diuap. Setelah wajah dirasa cukup berkeringat, terapis kembali membersihkan wajah dari komedo yang menyumbat pori-pori.

anti aging, penuaan dini, jt clinics, dr. juni tjahyati, cabang jt clinics, jt clinics otista, jt clinic harapan indah, facial untuk jerawat, peeling rejuv, harga perawatan di jt clinics, promo jt clinics, facial penuaan dini, serum penuaan dini

Keenam, proses HF atau High Frekuensi berguna utk membunuh bakteri penyebab komedo dan jerawat. Proses ini juga membantu menghaluskan, mencerahkan dan memperkecil pori-pori wajah.
Ketujuh, proses spray Vit C yaitu proses menyemprotkan mikro Vit C pada permukaan wajah. Mikro Vit C berfungsi untuk mencerahkan dan menghilangkan flek hitam bekas jerawat.
The last, masker wajah. Dengan masker yang diracik khusus oleh JT Clinics tentunya. Tunggu hingga kering sekitar 10-15 menit. Maskernya cukup mudah kering ya dear jadi gak menunggu terlalu lama. Setelah mengering, masker pun dibersihkan.

anti aging, penuaan dini, jt clinics, dr. juni tjahyati, cabang jt clinics, jt clinics otista, jt clinic harapan indah, facial untuk jerawat, peeling rejuv, harga perawatan di jt clinics, promo jt clinics, facial penuaan dini, serum penuaan dini

PEELING REJUV

Saya pun melanjutkan Treatment Peeling Rejuv yang terdiri dari 4 step pengolesan cairan. Jadi di JT Clinics ada 2 pilihan Peeling wajah untuk yakni Peeling Get Pil (sekali pengolesan obat) dan Peeling Rejuv (4 kali pengolesan obat).

Meskipun prosesnya cepat tapi ini bener-bener dibutuhkan niat yang kuat ya dear hehehe. Sensasi perih, cekit-cekit dan panasnya bikin wajah merah dan bercucuran air mata. Setiap step peeling, sensasi perihnya berbeda ya. Step satu masih cekit-cekit, step dua perih dikit, step tiga mulai terasa panas dan perih, dan step terakhir luar biasa. Tapi tenang ya, terapisnya langsung mengoleskan gel untuk cooling down. Dan, dengan hitungan detik perih dan panasnya berangsur hilang. Dan, inilah hasil wajah baru ku yangs udah dibersihkan maksimal.

Setelah peeling rejuv ini, wajah gak boleh terkena air dulu selama 3 jam ya dear. Setelah itu baru boleh cuci muka. wajah pun akan mengalami pengelupasan selama 3 hari.

KESAN SAAT DAN SETELAH TREATMENT FACIAL MIKRO VIT C

Sungguh terkesima dengan hasilnya yang bener-bener terlihat poreless dan bersih banget. Rasa bahagia yang tiada tara loh apalagi ini harganya bener-bener terjangkau ya. Dan, inilah hasil wajah baru ku yang sudah dibersihkan. Super halus dan super licin. Prosesnya Facial-nya bebas rasa sakit karena menggunakan alat mikrodermabrasi untuk mengangkat kulit mati. Yang pasti kulit benar-benar tampak lebih cerah dan lembap.

anti aging, penuaan dini, jt clinics, dr. juni tjahyati, cabang jt clinics, jt clinics otista, jt clinic harapan indah, facial untuk jerawat, peeling rejuv, harga perawatan di jt clinics, promo jt clinics, facial penuaan dini, serum penuaan dini

HARGA TREATMENT FACIAL DAN PEELING

Facial Micro Vit C = Rp. 450.000,-
Peeling Rejuv = Rp. 200.000,-


TENTANG JT CLINICS

Moms, JT Clinics Harapan Indah adalah klinik keempat yang baru beroperasi sejak Maret 2018. Ketiga kliniknya berada di Otista 1, Otista 2 dan Cempaka Putih. Sedikitnya ada 7 dokter yang tersebar di 4 cabang JT Clinics, terdiri dari dokter spesialis kulit dan dokter umum namun memiliki keahlian dalam dunia kecantikan. Therapist-nya pun sudah ditraining terlebih dahulu sehingga mereka bertugas sesuai dengan prosedur yang ditentukan sehingga lebih aman.

Lokasi : JT Clinic Cabang Harapan Indah Bekasi. Ruko Grand Boulevard, Blok AT -17 No. 3 Kecamatan Taruma Jaya, Bekasi.

FACE AND BODY TREATMENT JT CLINICS

JT Clinics milik dr. Juni Tjahyati tidak hanya concern dengan treatment wajah saja namun juga pada body treatment dan kesehatan tubuh. Adapun beberapa treatment yang mereka sediakan yaitu:

  1. Facial Treatment. Facial Regular, Facial Vit C, Facial Micro Vit C, Facial Oksigen, Facial Gold, Facial Acne, Facial Vit C Gold.
  2. Peeling Treatment. Peeling Jetpil, Peeling Rejuv, Peeling Tangan dan Peeling Axila.
  3. Laser Treatment. Laser Eufoton, Laser NYDG, Laser IPL, Laser Light Shower, Laser CO2 dan Laser Hifu Ultera.
  4. Medical Treatment. PRP (Platelet Rich Plasma). Face Up dan Baby Face Glow.
  5. Aesthetic Treatment. cauter, Tanam Benang, Filler, Botox dan V Face.
  6. Slim Care Treatment. Wrapping, Bio Slim, Slim (C20), CO_AX, Lippo Suction, Slimming Injection dan ACC Plat.
  7. Intimate Care Treatment. Laser V, Ozone V, Retro.
  8. Stamina Treatment. Ozone Mayor, Ozone Minor, Infrared.

Buat kamu yang masih penasaran dengan treatment di JT Clinics bisa melihat video saya berikut ini. Semoga bermanfaat ya.

Any kind of information, please contact them on:
021 – 8577 115
085945629255

Facebook : JT Clinics
Instagram : @jtclinicsid / @jtclinics.hi

35 Comments

0
Your Cart is empty!

It looks like you haven't added any items to your cart yet.

Browse Products