Avoskin Perfect Hydrating Treatment Essence, Brand Lokal yang Paling Banyak Diburu
Saya yakin banget, kamu pasti sudah sangat familiar dengan brand lokal yang satu ini. Yups, Avoskin! Reviewnya sudah banyak sekali, baik di blog dan social media. Saking penasarannya, saya pun mencari testimoni pembeli melalui akun online shop di beberapa market place. Rata-rata komentar dan testimoninya bagus, mereka suka dan cocok memakai produk Avoskin PHTE.
Seperti biasa, sebelum membeli produk, saya harus menunggu habis produk yang saya pakai di rumah. Dan, akhir tahun 2019 saya pun mencoba Avoskin Perfect Hydrating Treatment Essence traveling pack size 30 ml. Avoskin PHTE juga tersedia dalam kemasan 100 ml namun khawatir ngga cocok, jadi saya coba kemasan kecil dulu.
.
Kemasan
Dibalut dalam box putih dengan informasi produk yang disampaikan dalam dua Bahasa, yaitu Bahasa Inggris dan Indonesia. Kemasan botolnya terbuat dari kaca doff bening dan tebal dengan tutup ulir. Terdapat pelindung dan tutup plastik gel pada bagian mulut botol sehingga Essence tidak mudah tumpah.
.
Tentang Avoskin Perfect Hydrating Treatment Essence
Avoskin PHTE merupakan produk unggulan yang banyak diburu Beauty Enthusiast sebab harganya cukup terjangkau dikelasnya. Avoskin PHTE diklaim mampu menjaga kesegaran dan kelembapan kulit. Namun, apakah aman bagi kulit berminyak? Sebab jika terlalu lembab malah bisa memicu bruntusan dan jerawat pada oily skin. Akan saya buktikan sendiri!
.
Kandungan
Kita lihat kandungan yang ada pada Avoskin Perfect Hydrating Treatment Essence sesuai dengan klaimnya ya:
- Ascorbic acid/EVTC : merupakan Vitamin C stabil sebagai kandungan utama Essence untuk mencerahkan kulit wajah, memperbaiki kulit, meningkatkan elastisitas dan memperbaiki sel-sel kulit.
- Ekstrak chamomile: untuk menenangkan dan mengatasi imflamasi kulit wajah.
- Carrot oil: sebagai anti-oksidan dan anti aging.
- Rosehip oil: sebagai anti-aging, merangsang produksi kolagen, melembapkan, memperbaiki tekstur kulit dan memudarkan acne spot.
Jika dilihat dari kandungannya diatas sangat mensupport klaim Avoskin Perfect Hydrating Treatment Essence sebagai produk yang mampu menjaga kulit wajah tetap sehat, lembab, halus dan mencerahkan.
.
Tekstur & Scent
Avoskin Perfect Hydrating Treatment Essence memiliki tekstur yang cair tanpa warna alias bening. Formulanya sangat mudah meresap. Tercium aroma chamomile tapi soft dan tidak mengganggu malah berasa tambah fresh gitu saat diratakan pada area wajah dan leher.
Baca juga : Holy Lip Series Looke Cosmetic, Brand Lokal Kualitas No Abal-abal
.
Ingredients
Aqua, Alcohol, Ethyl Ascorbic Acid, Propylene Glycol, Glycerin, Fragrance, Chamomile (Anthemis Nobilis) Extract, Carrot (Carota Sativa) Oil, Rosa Canina (Rosehip) Oil, Carbomer, Triethanolamine, Mineral Oil.
.
Cara Pemakaian
- Tuangkan Avoskin PHTE secukupnya pada telapak tangan.
- Aplikasikan pada wajah dan leher.
- Tepuk-tepuk wajah dengan lembut sambil menunggu Essence absorb dengan baik.
.
Kesan Setelah Pemakaian
November 2019 lalu saya memang bermasalah dengan jerawat sehingga dua bulan terakhir (Nov-Dec) saya intense melakukan acne laser and toning. Dampaknya area pipi dan dahi cenderung lebih kering karena memang proses pembunuhan bakteri jerawat. Sementara T-Zone masih oily. So, saya akali pemakaiannya sebagai berikut:
- Minggu Pertama, saya coba pemakaian pada area kulit wajah yang kering secara teratur yakni pagi dan malam hari menjelang tidur. Ahamdulilah wajah jadi lebih cepat lembap kembali. Tentu saja dibarengi dengan skincare step lainnya ya supaya hasilnya lebih optimal.
- Minggu kedua, barulah saya aplikasikan disemua area wajah. Alhamdulilah selama pemakaian tidak menimbulkan jerawat atau bruntusan. Karena wajah saya termasuk yang cepat bereaksi terhadap produk baru. Jadi kalau ada kandungan yang ngga cocok, pasti langsung muncul jerawat di hidung, atas bibir atau dekat alis. Karena area tersebut cukup oily.
- Minggu ketiga, masih saya lanjutkan pemakaian. Wajah jadi lembap dan halus. Tapi untuk progress memudarkan acne spot belum terlihat signifikan karena butuh waktu yang cukup lama. Pori-pori sudah mulai terlihat bersahabat, terutama pada area hidung.
Kesimpulan
Overall, saya suka dengan tekstur, scent dan kandungannya. Terlebih hasilnya sudah mulai terlihat, slow but sure. Hasilnya akan berbeda pada setiap jenis kulit. Tapi, tips dari saya adalah Avoskin Perfect Hydrating Treatment Essence ini akan optimal hasilnya jika diaplikasikan pada wajah yang bersih dan siap. Artinya, make sure wajah kamu sudah dibersihkan dengan cleasner (oil/milk/balm) lalu cuci wajah dengan bersih. Lanjut aplikasikan toner dan barulah pemakaian Essence. Supaya kandunga baiknya mudah masuk kedalam lapisan kulit dan bekerja secara optimal.
Jadi, kulit yang sudah bersih dikunci kelembapannya dengan toner dan disempurnakan oleh Essence. Setelah meresap sempurna, lanjutkan pemakaian serum dan rangkaian skincare lainnya.
Baca juga : Dnars Indonesia Gandeng AirAsia untuk Perluas Pemasaran
14 Comments
winda - dajourneys.com
Avoskin tu brand lokal yang jadi fav saya, PHTEnya langsung bikin saya jatuh cinta, saya termasuk pengguna awal Avoskin loh mbak, sampai sekarang jadi punya banyak produknya hahaha karena emang bagus2 produknya 🙂
cicidesri
iya aku malah baru nyoba dan kok berasa kudet banget hihihi
Ernita Ginting
Aaaaa avoskin ini udh masuk wish list marimar bgt, sering liat seliweran di timeline instagram, review nya pada bgs ya ka, duhh jadi makin mupeng deh
Ratna Kirana
Avoskin ini memang reputasinya bagus deh, brand ini aku pernah pakai juga. Tapi varian ini belum, boleh juga dicoba next hehe
Dyah
Aku juga pake Avoskin PHTE ini, Kak. Dan alhamdulillah cocok. Bakalan re-puchase sih. TFS ya.
cicidesri
tosss mba, beneran deh ngga ngerti lagi dengan produk ini, bisa cocok di semua jenis kulit.
Maya Rumi
Avoskin salah satu produk lokal yang oke banget hasilnya dikulit, cuma yg ini aq belum pernah cobain sih, next time boleh nihbcobain rekomendasinya
andiyani achmad
mau cobain tapi maju mundur, dan emang susah ya buat nemuin produknya secara offline, apakah aku harus online belinya?
Melissa Olivia
Aku juga lagi pake Avoskin PHTE ini dan emang sih teksturnya tuh enak banget. Adem pula di kulit, cuma wanginya yg agak strong yah hehehe
lendyagasshi
Kalau malam juga stepnya sama kaya pagi?
Cleanser-toner-essence?
Aku kalo malem langsung pakai krim malem. Huuhu~
Jadi pengen coba AvoSkin essence.
Lily Kanaya
teksturnya kayaknya lebih ringan ya dari awal dirilis dan scentnya juga nggak sekuat yang dulu,, yang pasti makin banyak nih produk Avoskin yang bikin ngiler yes
Mei Wulandari
Aku baru tahu lho kalau Avoskin ternyata produk lokal mb hahaha. Tapi emang ngehits bangetsih, bahkan direkomendasiin samabeuty vlogger dan selebgram. Penasaran sama essence satu ini jadinya.
Mei
selalu suka dengan tulisannya mba Des, pengemasannya bagus. dan aku baru ngeh dong kalau avoskin adlaah produk lokal, mungil-mungil ya kemasannya, travel friendly banget ini mah buat aku yang suka jalan
Pingback: