nivea lip crayon, nivea lipstick crayon
Beauty,  product review

Nivea Lip Crayon, Lipcare Sekaligus Lipstick Berbentuk Crayon

Nivea Lip Crayon, Lipcare Sekaligus Lipstick Berbentuk Crayon. Selama tujuh bulan di rumah aja, tak ada satu pun teman yang bisa saya temui atau bahkan berpapasan tak sengaja misalnya, tidak ada! Rindu sekali rasanya apalagi bagi saya yang terbiasa meluangkan waktu untuk berjumpa dan sharing dengan teman-teman, rasanya seperti kehilangan sesuatu.

Bahkan saat berjumpa dengan teman dalam satu event secara online lewat Zoom aja udah happy banget. Terasa ngga sih bedanya ngobrol via chat Whatsapp sama ngobrol face to face? Kalau saya sih terasa banget, lebih nyaman saat ngobrol saling bertatap wajah meskipun lewat video call atau virtual meeting.

Hal ini pula yang membuat Nivea meluncurkan produk terbarunya dengan tema #TwoStayConnected. Mengingat saat pandemi seperti ini banyak orang yang merasa jenuh dan stress karena harus berada di rumah sepanjang hari. Ditambah, karena nggak kemana-mana jadi berpakaian seadanya. Jadi ya merasa kok di rumah aja jadi lebih kucel ya. Ada? Sama…

Oleh sebab itu saya setuju banget dengan saran Mba Sashkya, Psikolog dari TigaGenerasi yang menjadi narasumber dalam acara peluncuran Nivea Lip Crayon mengatakan, salah satu cara untuk menjaga kesehatan mental adalah dengan menjaga interaksi dan komunikasi serta menjaga penampilan. Yes, I did it!

nivea lip crayon shade, nivea lip crayon poppy red

Awalnya saya merasa ngga perlu makeup di rumah, toh gak kemana-mana, kalau pun meeting online cukup pakai gincu aja. Tapi lebih dari itu, menjaga penampilan ternyata bisa menjadi mood booster loh.

Nah, ngomongin soal per-gincu-an, ada banyak kosmetika bibir yang bisa kita pakai seperti lipstick, lip matte cream dan lainnya. Tapi saya punya produk yang enak banget dipakai for daily needs, yaitu Nivea Lip Crayon.

.

Tentang Nivea Lip Crayon

Nivea Lip Crayon merupakan perpaduan antara lip care dengan lip stick berbentuk crayon. Jadi dengan memakai Nivea Lip Crayon, kita bisa mendapatkan dua manfaat sekaligus yaitu sebagai perona bibir dan pelembab bibir agar tampil lebih terawat.

.

Packaging

Dikemas dalam tube silinder setinggi ruas jari sehingga mudah digenggam atau diselipkan di pouch makeup. Tutupnya transparan dan harus dilepas saat akan menggunakan Nivea Lip Crayon. Dibagian bawah terdapat warna putih yang bisa diputar untuk mengeluarkan Nivea Lip Crayon. Kemasannya cukup sederhana sebab hanya ada nama brand Nivea, tanggal kedaluarsa dibagian bawah dan beberapa informasi pada bagian tutupnya. Sementara informasi lengkapnya bisa ditemukan pada kemasan luar saat pertama kali membeli.

.

Tekstur dan Aroma

So creamy dan easy to melt on my lips. Pada polesan pertama, langsung terasa teksturnya lembut banget, creamy dan langsung lumer gitu rasanya memenuhi permukaan bibir. Sesuai dengan fungsinya sebagai lip care, memang terasa ya bibir jadi lebih lembab dan terasa penuh.

Nah, polesan kedua, langsung terlihat rona merah di bibir atau sesuai shade yang kamu pakai. Jika warnanya ingin lebih menonjol, tinggal di re-apply kembali. Rasanya seperti memakai lipstick glossy gitu ya. Saat pertama kali di-apply, langsung tercium aroma sweet kayak permen gitu.

nivea lip crayon coral crush shade

.

Kandungan

Pentaerythrityl Tetraisostearate, Olus Oil, Tridecyl Trimellitate, Hydrogenated Castor Oil, Ricinus Communis Seed Oil, Bis-Diglyceryl Polyacyladipate-2, Candelilla Cera, Phytosteryl Oleate, Hydrogenated Coco-Glycerides, C10-30 Cholesterol/Lanosterol Esters, Cera Alba, Dibutyl Lauroyl Glutamide, Octyldodecanol, Helianthus Annuus Seed Cera, Persea Gratissima Oil, Simmondsia Chinensis Seed Oil, Tocopheryl Acetate, Bisabolol, Tocopherol, Pentaerythrityl Tetra-di-t-butyl Hydroxyhydrocinnamate, Ascorbyl Palmitate, BHT, Geraniol, Benzyl Alcohol, Linalool, Aroma, Alumina, CI 15850, CI 45380, CI 77891.

 

Available Shade.

Poppy Red dan Coral Crush.

Kesan Pertama Pemakaian

Suka banget! Apalagi kalau ada banyak shade ya bakalan coba warna yang pas dengan tone kulit ku. Karena shade Poppy red ternyata terlalu merah sementara shade Coral Crush terlalu pucat. Tapi No Worry sih, bisa dimix keduanya jadi warnanya masih OK.

Yang paling OK adalah, Nivea Lip Crayon ini meninggalkan stain di bibir. Jadi kalau dibawa minum atau ngemil, ngga langsung hilang gitu loh. Ngga langsung pucat, still look pretty!

nivea lip crayon, nivea lipstick crayon

Jadi, Nivea Lip Crayon ini nolong banget deh selama di rumah, tetap terlihat lebih fresh tapi bibir ngga kering malah jadi lebih lembab karena ada kandungan Natural Oils-nya.

Terlihat lebih fresh? Serius! Hari pertama coba, suamiku langsung bilang “kok beda sih hari ini? Keliatan lebih cerah”. Padahal cuma pakai skincare seperti biasanya ditambah Nivea Lip Crayon aja. Ternyata memang rona bibir itu sangat berpengaruh ya.

 

0
Your Cart is empty!

It looks like you haven't added any items to your cart yet.

Browse Products