Lifestyle,  product review,  Teknologi,  tips & trick

#UnlimitedTanpaTapi berlaku juga di kaki Gunung Ciremai

Selama delapan bulan di rumah aja, yang terasa sangat dibutuhkan adalah jaringan internet. Lantaran semua pekerjaan dilakukan di rumah. Mulai dari sekedar kirim file ringan hingga meeting online yang membutuhkan kestabilan jaringan.

Jadi teringat April lalu, dimana semua brand trial Instagram Live. Saya pun berkesempatan untuk menjadi narasumber bersama salah satu brand skincare. Baru 30 menit running, jaringan mendadak down dan hilang seketika. Panik dan ngga enak banget rasanya. Apalagi terputus ditengah talkshow. Pengalaman ngga enak dan jadi pelajaran banget deh.

Lalu Juni lalu, saya menyempatkan diri untuk pulang kampung. Prihatin banget melihat pelajar disana yang kesulitan belajar online karena tidak memiliki akses internet yang mumpuni. Dulu, saya pun mengalami kesulitan yang sama saat mengerjakan skripsi disana. Lantaran lokasi rumah kami berada di kaki gunung Ciremai. Satu-satunya jaringan yang bisa digunakan hanya smartfren. Serius!

Mulai dari modem smartfren yang bentuknya seperti flashdisk. Lalu beli Blackberry Gemini bundling dengan smartfren juga. Hingga sekarang masih smartfren yang lancar jaringannya disana lho. Akhirnya, saya pun membelikan smartphone sekaligus dengan kartu smartfren UNLIMITED untuk ponakan di kampung supaya belajar onlinenya lancar.

Nah, untuk Buibuk yang lagi galau pilih paket internet bulanan untuk menunjang kegiatan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) bisa coba juga paket internet smartfren UNLIMITED yang saya pakai dibawah ini.

Paket Internet smartfren UNLIMITED

Supaya tidak bingung, saya jelaskan terlebih dahulu jenis paketnya ya karena lumayan banyak. Jadi paket internet smartfren UNLIMITED ada 4 paket. Mulai dari paket 1 hari, 7 hari, 14 hari dan 28 hari. Buibuk bisa memilih paket internet smartfren sesuai dengan kebutuhan. Supaya lebih tenang, saya biasanya memilih paket internet smartfren UNLIMITED 28 hari.

Harganya memang lebih murah dibandingkan paket internet smartfren UNLIMITED 14 hari. Namun ada perbedaan pada batas pemakaian wajarnya. Untuk paket UNLIMITED 28 hari, batas pemakaian wajar 500MB per hari. Sementara UNLIMITED 14 hari batas pemakaian wajarnya yaitu 1 GB per hari. Buibuk bisa melihat perbandingannya dibawah ini:

Lebih dari cukup ya untuk mendownload dan mengupload tugas harian anak-anak bahkan pekerjaan saya lho. Apalagi paketnya UNLIMITED selama 24 jam dan fyi ini berlaku untuk semua aplikasi juga, jadi saya ngga perlu deh begadang untuk mengirimkan file pekerjaan. Bisa mengirimkan file kapan pun dan dimana pun. Saya hanya perlu membayar Rp 55ribu setiap bulannya. Sangat terjangkau ya, tidak sampai Rp2ribu per harinya.

Ngga cukup? Tenang, masih ada opsi dua paket internet smartfren lainnya yaitu paket internet Bulanan 80 dan Bulanan 100. Berlaku selama 28 hari dengan layanan UNLIMITED 24 jam untuk semua aplikasi. Yang membedakan hanya batas pemakaian wajar yaitu 1GB per hari dan 1,5 GB per hari. Harganya sesuai dengan nama paketnya, yaitu Rp 80ribu dan Rp 100ribu setiap bulannya. Untuk lebih lengkapnya buibuk bisa cek : https://bit.ly/3kz6KlD

. 

Alasan Memilih Paket Internet smartfren UNLIMITED 4G

Jelas ya karena jaringannya stabil. Selain itu, paket internet UNLIMITED hadir tanpa batasan waktu dan berlaku di semua jaringan smartfren. Ngga perlu takut, pulsa mendadak habis karena kesedot otomatis saat kuota mendadak habis. Dengan paket bulanan, saya lebih tenang saat mengakses internet.

Saya pernah melampaui batas wajar pemakaian harian dan tetap bisa mengakses internet, hanya kecepatannya saja yang disesuaikan. Lebih untung, daripada punya tetangga, internet kenceng terus ternyata makan pulsa regular. Pas mau telepon “maaf pulsa Anda tidak mencukupi untuk melakukan panggilan ini!” Padahal sengaja diisi Rp50ribu untuk jaga-jaga telepon ke rumah, minta jemput. Eh, diduluin aja tuh tanpa notifikasi, sebel.

Paket internet smartfren UNLIMITED berlaku untuk semua pelanggan prepaid. Cara mendaftarkannya pun cukup mudah dengan mengakses aplikasi MySmartfren atau *123#. Dengan aplikasi MySmartfren, saya jadi lebih mudah melakukan pengecekan kuota hingga melakukan pembelian data internet. Bahkan, untuk pengguna baru pun bisa melakukan registrasi dan mengaktifkan SIM melalui MySmartfren juga lho. Ada juga informasi promosi dan beragam layanan terbaru yang ditawarkan oleh smartfren.

Buibuk, pastikan mengingat kapan paket internet habis sehingga bisa melakukan pengisian pulsa untuk perpanjangan otomatis atau Auto Renewal. Fitur perpanjangan otomatis ini bisa dinon-aktifkan melalui aplikasi MySmartfren sebelum berakhirnya masa paket data smartfren UNLIMITED yang kita pilih.

Banyak provider yang menawarkan “ketidakterbatasannya” mereka masing – masing, tetapi yang membuat saya tetap bertahan dengan smartfren UNLIMITED ini makin terbukti ketika tanda 4G tidak berubah menjadi 3G atau bahkan hilang sinyal saat pemakaian di kampung, which is di kaki gunung Ciremai. Artinya, saya makin diuntungkan karena smartfren UNLIMITED berjaringan full 4G di segala penjuru.

.

Paket Internet Smartfren Add On Unlimited Booster

Sebetulnya ada lagi paket internet smartfren UNLIMITED Booster 1 hari, 3 hari dan 7 hari. Buibuk bisa membeli paket internet Add On Booster UNLIMITED setelah berlangganan paket internet UNLIMITED terlebih dahulu.

Paket internet smartfren Add On sangat membantu ketika saya harus mengunduh dan mengirimkan banyak file sementara kuota harian sudah melebihi batas pemakaian. Tinggal pilih yang harian aja deh, cukup menambah Rp2ribu saja, berlaku seharian hingga jam 23:59:59.

.

Kesimpulan

Setiap masalah pasti ada solusi, termasuk soal perjuangan PJJ yang masih berlanjut. Sebagai orang tua, sudah menjadi kewajiban kita untuk memfasilitasi kegiatan belajar anak. Beruntunglah untuk pelajar yang tinggal di kota-kota besar seperti Jakarta, tidak begitu kesulitan soal signal dan kuota internet. Berbeda dengan pelajar di daerah. Kendala signal hingga ketidak mampuan membeli paket internet terbukti nyata depan mata.

Beruntung lah ada paket internet smartfren UNLIMITED yang bisa membantu dan meringankan beban anak-anak di daerah. Biaya paketannya cukup terjangkau. Setidaknya, ringan untuk saya yang menanggung biaya paket internet bulanannya, hanya Rp 55ribu sudah bisa membantu anak-anak belajar setiap harinya.

43 Comments

0
Your Cart is empty!

It looks like you haven't added any items to your cart yet.

Browse Products