Beauty,  health,  moms,  product review

Pengalaman Massage Full Body dan Creambath Kid di Degreen Salon

Buk, setuju ngga sih kalau pijatan bisa bikin kita lebih waras? Rasanya tuh relaks banget gitu ya. Apalagi kalau therapist nya memahami titik-titik lelah dalam tubuh kita, udah deh auto ngantuk.

Seperti biasanya, setiap bulannya saya akan sharing treatment yang saya lakukan di klinik atau salon kecantikan. Dan untuk bulan ini, saya mencoba body treatment di Degreen Salon. Ada yang berbeda, sebab saya ditemani Nafeesa nih, Buk. Sayangnya, Degreen Salon khusus wanita, jadi suami hanya bertugas mengantar saja. Yang treatment hanya saya dan si kecil.

Setelah dikejar tugas akhir selama sebulan penuh, rasanya saya butuh sentuhan diarea punggung dan pundak. Jadi, saya pilih full body massage. Percaya ngga sih, untuk pijat seluruh badan dengan durasi sekitar 90 menit, saya cukup membayar Rp 100 ribu aja. Ini sih paket hemat banget.

Pertama, saya harus mengganti pakaian yang saya kenakan dengan kemben yang sudah disediakan. Sudah pasti supaya proses pijatnya lebih mudah. Lalu merendam kedua kaki dengan air hangat.

Kedua, teknik pijat dimulai dari area punggung. Duh, enak banget dong punggungnya ditekan dan bunyi “kretek”. Teknik pijat lainnya pun dilakukan diarea punggung. Yang pasti, punggung terasa lebih ringan, pegal pun hilang.

Ketiga, pijat pun lanjut ke area kaki kanan dan kiri. Mulai dari paha atas, dengkul, betis, hingga telapak kaki dikerjakan dengan telaten. Untuk kita yang sering jalan kaki atau berdiri, telapak kaki pasti sering banget terasa pegal, panas bahkan sering kram. Pijatan lembut dengan tekanan yang pas mampu meredakan otot kaki yang tegang.

Keempat, saatnya saya tidur sebab therapist akan memijat area leher dan kepala. Rasanya beban pikiran ikut terhempas begitu saja.

Kelima, yaitu pijat area tangan kanan dan kiri. Dimulai dari pangkal lengan, ketiak, lengan hingga ujung jari tangan.

Setelah selesai, kita bisa membersihkan badan dengan mandi atau memilih dilap saja. Dan, ditutup dengan minum teh hangat.

Saya mengancungi jempol sama therapist-nya Degreen yang telaten dan ramah banget. Mba-nya selalu memastikan apakah tekanannya berlebihan atau malah kurang terasa. Selain itu, untuk budget hanya Rp 100ribu, massagenya memuaskan. Coba deh, si mba-mba yang biasa dipanggil ke rumah aja, bisa lebih dari Rp 100ribu loh cumma mijit 15-30 menit doang.

Creambath Kid

Nah, seperti yang saya katakan, saya juga mengajak Nafeesa untuk treatment di Degreen Salon. Treatment yang diambil hanya creambath. Inginnya sih sekalian massage juga, apalagi Nafeesa suka banget dipijat tapi waktunya yang mepet jadi hanya creambath saja.

Setelah rambutnya dicuci bersih, lanjut dipijat kepala sambil dipakaikan krim di rambut Nafeesa. Kalau dari ekspresinya sih, Nafeesa suka sama pijitannya lantaran dia gak berkutik apalagi nolak. Nampak sangat menikmati. Setelah 30 menit, saatnya rambut Nafeesa dibilas. Selain wangi, rambutnya jadi lebih halus dan lembut.

Kesimpulan

So far, saya suka sama teknik pijatannya. Apalagi harganya super terjangkau. Selain itu, lokasinya juga sangat strategis dan mudah dicari. Jadi, buat kalian nih Buibuk yang mau Me Time sejenak, bisa mampir ke Degreen salon untuk relaksasi. Sebagian dari biaya treatmentnya juga didonasikan ke Yayasan Bangun Kecerdasan Bangsa.

One Comment

0
Your Cart is empty!

It looks like you haven't added any items to your cart yet.

Browse Products